Friday, March 18, 2011

BATAS ANTARA 2 LAUTAN YANG BERTEMU

Pernahkah mendengar selat Gibraltar (Jabal Thoriq/ Jabal Tarik)? Diantara sekian banyak fenomena yang luar biasa ditemukan di dunia ini, salah satu diantaranya adalah yang terjadi di selat Gibraltar. Selat ini dinamakan demikian, untuk menghormati jasa panglima pejuang Islam – Thoriq bin Ziyad, berikut sumber dari situs wikipedia.

Di selat ini, terdapat gelombang besar, arus kuat, dan gelombang pasang di Laut Tengah dan Samudra Atlantik. Air Laut Tengah memasuki Samudra Atlantik melalui selat Gibraltar. Namun suhu, kadar garam, dan kerapatan air laut di kedua tempat ini tidak berubah karena adanya “penghalang” yang memisahkan keduanya.
(Profil Batas Kerapatan Berdasarkan Kedalaman Laut, Sumber disini)

Sifat lautan yang saling bertemu, akan tetapi tidak bercampur satu sama lain ini baru ditemukan oleh para ahli kelautan zaman modern ini. Dikarenakan gaya fisika yang dinamakan “tegangan permukaan”, air dari laut-laut yang saling bersebelahan tidak menyatu. Akibat adanya perbedaan masa jenis, tegangan permukaan mencegah lautan dari bercampur satu sama lain, seolah terdapat “dinding tipis” yang memisahkan mereka. (Davis, Richard A., Jr. 1972, Principles of Oceanography, Don Mills, Ontario, Addison-Wesley Publishing, s. 92-93.).

Saudaraku umat Muslim, Alloh Azza wa Jalla telah memberitakan tentang hal ini dalam Al-Qur’anul Kariim bahkan pada saat Ilmu kelautan belum ada saat itu.

“DIA membiarkan dua lautan mengalir yang keduanya kemudian bertemu”

(Q.S. Ar ‐ Rohman (55) : 19).

“Antara keduanya ada batas yang tidak dilampaui oleh masing‐masing”

(Q.S. Ar ‐ Rohman (55) : 20).
(Gambar Selat Gibraltar; sumber http://earth.imagico.de/)

“Maka nikmat Robb kamu yang manakah yang kamu dustakan?”

(Q.S. Ar ‐ Rohman (55) : 21).

http://hanifroad.wordpress.com/2010/04/12/batas-antara-2-lautan-yang-bertemu/
Tariq bin Ziyad (? – 720 M) (Bahasa Arab: طارق بن زياد ), dikenal dalam sejarah Spanyol sebagai legenda dengan sebutan Taric el Tuerto (Taric yang memiliki satu mata), adalah seorang jendral dari dinasti Umayyah yang memimpin penaklukan muslim atas wilayah Al-Andalus (Spanyol, Portugal, Andorra, Gibraltar dan sekitarnya) pada tahun 711 M.

Pada tanggal 29 April 711, pasukan tariq mendarat di Gibraltar (nama Gibraltar berasal dari bahasa Arab, Jabal Tariq yang artinya gunung Tariq). Setelah pendaratan, ia memerintahkan untuk membakar semua kapal dan berbicara di depan anak buahnya untuk membangkitkan semangat mereka:

“Tidak ada jalan untuk melarikan diri! Laut di belakang kalian, dan musuh di depan kalian: Demi Alloh, tidak ada yang dapat kalian sekarang lakukan kecuali bersungguh-sungguh penuh keikhlasan dan kesabaran.”

Pasukan Tariq menyerbu wilayah Andalusia dan di musim panas tahun 711 berhasil meraih kemenangan yang menentukan atas kerajaan Visigothic, dimana rajanya, Roderic terbunuh pada tanggal 19 Juli 711 dalam pertempuran Guadalete. Setelah itu, Tariq menjadi gubernur wilayah Andalusia sebelum akhirnya dipanggil pulang ke Damaskus oleh Khalifah Walid I.

(Sumber wikipedia

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Arkib Berita

Artikel Popular Minggu ini (Top 10)

Paling Popular